Sedangkan apabila dilihat pada modul Data - data > Data Rekening, semua akun tersebut muncul.
Hal diatas biasanya terjadi untuk data yang diimpor dari database zahir sebelumnya, dengan kondisi data sebelumnya dibuat menggunakan program zahir yang lebih lengkap. Contoh, data awal dibuat menggunakan program zahir Enterprise sedangkan data baru dibuat menggunakan program zahir flexy trade. Pengaruh dari penggunaan dua program berbeda diatas adalah dari default digit akun yang terbentuk untuk masing-masing program. Pada program zahir Enterprise jumlah digit akun defaultnya adalah 9 digit dengan format (0000-00-000). Sedangkan pada program zahir Flexy Trade jumlah digit akun defaultnya adalah 5 digit dengan format (000-00). Sehingga pada saat mengimpor data rekening dari database lama ken database baru terdapat default akun yang terbentuk pada database baru dengan default akun yang diimpor pada database lama.
Untuk solusi atas masalah tersebut cukup mudah. Anda hanya perlu menyesuaikan default akun pada database baru agar sesuai dengan default dan jumlah akun pada database lama.
Dari ketiga pengecekan diatas, maka anda dapat membuat penyesuaian pada settingan akun dengan mengklik menu Setting > pilih Setup Program > Data Rekening. Ubah jumlah digit level tiga menjadi 4 dan jumlah digit akun menjadi 9. Sedangkan untuk format rekening menjadi (0000-00-000), kemudian klik Rekam
Selanjutnya klik tombol Yes pada tampilan jendela konfirmasi "Anda telah merubah jumlah digit level 3 dari klasifikasi Kode Akun, ingin melakukan penyesuaian klasifikasi Kode Akun yang telah ada secara otomatis..?"
Kemudian klik tombol Yes pada tampilan jendela konfirmasi "Anda ingin melakukan penyesuaian Kode Akun yang telah ada secara otomatis..?"
Selanjutnya cek kembali pada menu Setting > Saldo Awal > Saldo Awal Akun. Maka pada tampilan tersebut, data rekening akan tampil sesuai seperti yang sudah anda setting diatas.